Aklamasi, Wahyudi Chaniago Gantikan Fuad Kasyfurrahman Pimpin DPD KNPI Kabupaten Bogor

KNPI_KAB BOGOR
Wahyudi menjadi Ketua KNPI Kabupaten Bogor secara aklamasi. Dia diajukan oleh 88 OKP dan DPK KNPI Kabupaten Bogor yang hadir dalam Musdalub tersebut. (FOTO : IST)

TIMETODAY.ID – Wahyudi Chaniago resmi nahkodai DPD KNPI Kabupaten Bogor periode 2022-2025 menggantikan Fuad Kasyfurrahman dalam Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) KNPI di Hotel Grand Pesona, Kecamatan Caringin, pada Sabtu (30/12/23) dini hari.

Wahyudi menjadi calon tunggal dan menjadi Ketua KNPI Kabupaten Bogor secara aklamasi. Dia diajukan oleh 88 OKP dan DPK KNPI Kabupaten Bogor yang hadir dalam Musdalub tersebut.

“Alhamdulillah hari ini saya diberi mandat oleh OKP dan DPK sebagai Ketua KNPI Kanuaten Bogor periode 2022-2025,” kata Wahyudi kepada BogorUpdate.com.

Advertisement

Dia mengaku, di kepemimpinannya mendatang, ingin mengembalikan marwah KNPI Kabupaten Bogor agar lebih baik lagi.

“Kita kembalikan marwah KNPI kedepan, kita perbaiki sama-sama, kerja gotong royong agar kepemudaan di Kabupaten Bogor lebih baik lagi,” jelasnya.

Baca Juga :  Pendaftaran Bintara Polri Gelombang Dua Tahun 2024 Dibuka, Ini Syaratnya!

Menurutnya, untuk agenda terdekat, dia harus merencanakannya terlebih dahulu bersama PK dan OKP KNPI Kabupaten Bogor.

“Untuk agenda kegiatan kedepan yang pasti harus direncanakan terlebih dahulu. Segala sesuatunya harus direncanakan, di musyawarahkan dengan PK dan OKP. Karena semua rencana kegiatan harus diketahui oleh semua organisasi di KNPI,” ujarnya.

Namun begitu, usai dia terpilih sebagai Ketua KNPI Kabupaten Bogor ini, maka akan mempersiapkan terlebih dahulu kepengurusan.

“Dalam waktu dekat saya akan menyusun kepengurusan terlebih dahulu lalu persiapan pelantikan. Dikarenakan saya calon tunggal maka saya terpilih secara aklamasi,” tukasnya.

Sementata itu, ketua MPC Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Bogor Daulat Harahap mengucapkan selamat kepada Ketua KNPI Kabupaten Bogor terpilih melalui Musdalub tersebut.

Baca Juga :  Hut ke-5 Calsic CBRaya Back to History and Better for The Future

“Saya ucapkan selamat kepada Wahyudi Chaniago yang terpilih secara aklamasi menjadi Ketua KNPI Kabupaten Bogor menggantikan Fuad Kasyfurrahman,” ucapnya.

Daulat meminta, ditangan kepemimpinan Wahyudi, agar ke pemudaan di Kabupaten Bogor menjadi lebih baik lagi. Selain itu, harus transparansi dalam mengelola anggaran yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor.

“Saya berharap di tangan Wahyudi ini KNPI Kabupaten Bogor bisa lebih berkembang. Lalu harus transparan dalam penggunaan dana hibah. Selain itu juga harus lebih eksis lagi dengan memperbanyak kegiatan yang positif,” harapnya.

 

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

=========================================================