Kuasa Hukum Korban Curanmor Bogor Desak Kepolisian Untuk Segera Tangkap Para Pelaku

curanmor
Kuasa hukum korban curanmor, Richard Angkuw. Foto : timetoday.id

TIMETODAY.ID – Kuasa hukum korban curanmor, Richard Angkuw, mendesak polisi untuk segera menyelidiki dan menangkap para pelaku curanmor yang terjadi di Kampung Babadak, Kelurahan Sindang Rasa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat, pada Senin (22/4/2024) lalu.

Dalam kejadian tragis tersebut, seorang konten kreator bernama Haigel Nusa Anggara menjadi korban kekejaman para pencuri hingga akhirnya harus dilarikan ke rumah sakit karena menderita luka serius di kepala. Sepekan berlaalu, Haigel Nusa Anggara masih belum sadarkan diri.

“Kami, sebagai kuasa hukum korban dan keluarganya, meminta kepolisian untuk mengungkap modus operandi para pelaku. Kami dari pihak keluarga menunggu agar kasus ini segera terungkap sehingga tidak berlarut-larut,” kata Richard kepada wartawan di Rumah Sakit Bogor Senior Hospital (BSH), Sabtu (27/4/2024).

Advertisement

Menurut Richard, sampai saat ini pihaknya belum dapat berkomunikasi langsung dengan korban karena korban masih dalam perawatan medis.

Baca Juga :  Golkar-PPP Kompak Menuju Pemilihan Bupati Bogor 2024

“Kami belum bisa berkomunikasi langsung dengan korban saat ini, hanya berkomunikasi dengan keluarga mengenai situasi dan kondisinya,” katanya.

Sementara itu, orang tua korban, Angga Satria, mengatakan bahwa belum ada perkembangan dalam kasus ini. Namun, Angga yakin bahwa kepolisian dapat menuntaskan dan menangkap pelaku.

“Memang belum ada perkembangan, tapi saya yakin kepolisian, Kapolresta, dan Kasatreskim profesional dalam menyelesaikan kasus ini,” ucapnya.

Di sisi lain, Angga juga meminta kepada Pemerintah Kota Bogor dan TNI-Polri untuk mengambil langkah-langkah agar kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang.

“Masyarakat membutuhkan layanan ekstra dari TNI-Polri dan Pemerintah Kota Bogor agar kejadian serupa tidak terulang lagi di masa depan,” katanya.

Di tempat yang sama, Kepala Divisi Pemulihan Rumah Sakit BSH, Gelar Azi Kurnia, menyatakan bahwa tim medis rumah sakit terus melakukan perawatan intensif terhadap Haigel Nusa Anggara sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP).

Baca Juga :  Link Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta untuk Idulfitri 1445 H

“Pelayanan terbaik untuk kesembuhan pasien terus kami lakukan semaksimal mungkin. Kami hanya meminta doa agar usaha kami membuahkan hasil terbaik,” tambahnya.

Sebelumnya, momen tragis yang menimpa Haigel Nusa Anggara terekam kamera pengawas (CCTV) milik warga.

Dalam rekaman tersebut, Haigel Nusa Anggara terlihat berusaha menghentikan aksi pencurian mobilnya dengan menggantung di samping pintu mobil, namun akhirnya terseret sejauh 150 meter dan terjatuh setelah dibenturkan ke sebuah tiang listrik oleh pelaku. ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel

=========================================================