Rekomendasi Restoran di Bogor, Mampu Menyulap Suasana Sedih Jadi Romantis

Rekomendasi restoran di Bogor
Rekomendasi restoran di Bogor/Padre Bogor. Foto : MLDSPOT.com

TIMETODAY.IDRekomendasi restoran di Bogor yang menarik untuk dieksplorasi, bukan hanya karena ragam hidangan yang dapat ditemukan di kota ini, tetapi juga karena suasana alam yang menenangkan yang dimilikinya.

Dikenal sebagai “kota hujan”, Bogor mampu menyulap suasana sedih menjadi romantis saat menikmati hidangan kuliner. Suasana ini semakin lengkap dengan kehadiran tujuh restoran rekomendasi yang mengundang selera.

  1. Padre Bogor

Anda ingin merasakan pengalaman berwisata kuliner ke Italia tanpa harus berpergian jauh? Padre Bogor adalah tempatnya! Restoran ini menawarkan hidangan khas Italia dengan rasa yang disesuaikan dengan lidah lokal, sehingga pasti akan disukai. Yang lebih menggembirakan lagi, harganya sangat terjangkau, dimulai dari Rp 20.000 saja.

Advertisement

Alamat: Jalan Pajajaran Indah V No.37, Baranangsiang, Bogor

Jam operasional: Senin – Kamis dan Minggu pukul 10.00 – 21.00, Jumat – Sabtu pukul 10.00 – 22.00 WIB.

  1. Edensor Hills Cafe & Resto
Baca Juga :  Curung Leuwi Lieuk Bogor, Objek Wisata yang Cocok untuk Libur Natal dan Tahun Baru

Tetap berada di atmosfer Eropa, Edensor Hills Café & Resto menawarkan pemandangan desa yang memukau, mirip seperti dalam film-film. Restoran ini terletak di Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Anda bisa menikmati suasana indoor maupun outdoor yang sama-sama nyaman.

Alamat: Jalan Raya Air Terjun Bojong Koneng (Babakan Madang), Sentul, Bogor

Jam operasional: Senin – Kamis pukul 10:00 – 20:00, Jumat – Minggu 08:00 – 21:00 WIB.

  1. Damar Langit

Untuk suasana yang berbeda dari kehidupan kota, Damar Langit adalah pilihan yang tepat. Restoran ini hanya berjarak 1,5 jam dari Jakarta dan menawarkan pemandangan hijau yang menenangkan. Nikmati kopi hangat sambil menikmati matahari terbenam di tempat ini.

Alamat: Jalan Batu Sapi, Puncak, Bogor

Jam operasional: Senin – Minggu pukul 08:00 – 21:00 WIB.

  1. Tumbar Jinten

Tumbar Jinten menawarkan hidangan khas Sunda dengan sentuhan unik dari rempah-rempah seperti ketumbar dan jintan. Harganya juga cukup terjangkau, mulai dari Rp 20.000 hingga Rp 80.000.

Baca Juga :  3 Tourist Destinations in Bogor, Used to Be Excellent, Now Abandoned and Holding Mystical Stories

Alamat: Perum Grand Sentul City Blok C4.1 No. 31, Cadas Ngampar, Kec. Sukaraja, Bogor

Jam operasional: Senin – Minggu pukul 10.00 – 20.00 WIB.

  1. Kampoeng Koneng

Restoran ini menawarkan suasana pedesaan yang mengingatkan pada kampung halaman, lengkap dengan beragam hidangan khas dan minuman tradisional dengan harga mulai dari Rp 20.000 hingga Rp 80.000.

Alamat: Jalan Tapos, RT.03/RW.04, Sentul Selatan, Bojong Koneng, Babakan Madang, Bogor

Jam operasional: Senin – Jumat pukul 09.00 – 17.00, Sabtu – Minggu pukul 09.00 – 20.00 WIB.

Demikian 5 rekomendasi Restoran di Bogor yang mampu menyulap suasana sedih jadi romantis. ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel

=========================================================