TIMETODAY.ID – Sesosok mayat pria di Bogor ditemukan terbungkus sarung dengan kepala dilakban di dalam kamar mandi sebuah kontrakan di Desa Cikeas Udik, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Jasad lelaki yang diketahui berinisial K (51) itu ditemukan pertama kali oleh pemilik kontrakan yang juga pamannya. Sontak penemuan jasad ini membuat geger warga sekitar.
Saat ditemukan, jasad korban dalam kondisi setengah terbungkus sarung dengan lakban hitam di bagian kepala. Namun, tangan korban tidak dalam kondisi terikat.
“Saat itu, pemilik kontrakan hendak mengambil kunci toko tempat korban bekerja. Saat pintu rumah digedor, korban tak kunjung keluar, hingga akhirnya pemilik kontrakan masuk secara paksa melalui jendela.” ungkap Kasatreskrim Polres Bogor, AKP Teguh Kumara kepada wartawan.
Seusai dilakukan olah TKP, mayat korban langsung dievakuasi dari dalam kamar mandi ke mobil ambulans untuk dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk kepentingan autopsi. ***
Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp TIMETODAY WA CHANNEL