Keyboard Komputer Bakal Punah, Microsoft Luncurkan Eye Gaze Teknologi Mengetik Hanya Menggunakan Mata

Microsoft
Ilustrasi/freepik.com

TIMETODAY.IDMicrosoft telah mengenalkan teknologi terbaru, di mana pengguna tidak lagi perlu menggunakan tangan untuk berinteraksi dengan perangkat, melainkan hanya menggunakan mata.

Melansir Tech Radar, Sabtu (16/3/2024) inovasi ini terdapat dalam perangkat terbaru yang bernama Eye Gaze, yang telah dipatenkan oleh Microsoft. Teknologi ini menggunakan konsep dwell-free yang memungkinkan pengguna untuk mengetik hanya dengan gerakan mata.

Saat menggunakan teknologi ini, sebuah keyboard virtual ditampilkan di depan mata pengguna. Microsoft juga telah mengintegrasikan kecerdasan buatan (AI) dalam paten baru ini, yang memungkinkan adanya teks prediktif dan pembelajaran mesin untuk memprediksi kata-kata yang ingin ditulis oleh pengguna.

Advertisement
Baca Juga :  Samsung Galaxy A35-A55 Bakal Miliki Fitur Spesial Galaxy S24

Prediksi kata-kata ini dapat dibuat berdasarkan berbagai aktivitas, seperti jejak visual pada keyboard virtual atau melalui pengamatan huruf pertama dan terakhir dari kata yang ingin ditulis.

Microsoft telah memberikan akses Eye Gaze pada berbagai perangkat seperti ponsel, tablet, dan PC, memungkinkan pengguna untuk mengirim pesan, email, menjelajahi web, menggunakan mesin pencari, dan aplikasi lain yang memerlukan input teks.

Baca Juga :  Wadidaw, Lenovo Pamerkan Laptop Tembus Pandang

Selain kemampuannya untuk mengetik menggunakan mata, Eye Gaze juga memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan aplikasi menggunakan gerakan mata, seperti mengklik tombol pada browser web, mengatur volume suara, atau mengatur kecerahan audio. ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel

=========================================================