Profil Karisma Evi Tiarani, Atlet Lomba Lari 100 Meter di Kejuaraan Dunia 2024 Jepang

Karisma Evi Tiarani
Karisma Evi Tiarani

TIMETODAY.ID –  Karisma Evi Tiarani berhasil meraih gelar juara dalam lomba lari 100 meter kategori T63 di Kejuaraan Dunia 2024 di Kobe, Jepang, pada hari Selasa (21/5/2024). Perempuan kelahiran 19 Januari 2001 ini juga berhasil memecahkan rekor yang sebelumnya telah ditetapkan.

Melansir berbagai sumber, Evi berhasil meraih gelar juara dalam lomba lari 100 meter kategori T63 dengan waktu 14,65 detik.

Prestasi luar biasa ini tidak hanya membawanya menjadi juara, tetapi juga berhasil mencatatkan rekor baru, menggantikan rekor sebelumnya yang telah bertahan sejak tahun 2019.

Advertisement
Baca Juga :  Daftar Juara Piala Thomas Cup dari Masa ke Masa

Selain meraih rekor, kemenangan Evi juga membuka peluang bagi Indonesia untuk berpartisipasi dalam Paralimpiade Paris 2024. Atlet asal Boyolali ini juga telah mencatatkan sejumlah prestasi gemilang lainnya dalam berbagai ajang olahraga internasional.

Profil Karisma Evi Tiarani yang lengkap mencakup kelahirannya di Boyolali, Jawa Tengah, tepatnya di Desa Talakbroto, Kecamatan Simo, pada tanggal 19 Januari 2001. Evi lahir dengan kondisi gangguan perbedaan panjang kaki dan telah aktif dalam olahraga para-atletik sejak tahun 2014 di Pusdiklat Jawa Tengah.

Baca Juga :  Ryzen Tetap Bersyukur Meski Tak Diarak Seperti Atlet Cabor Lain

Prestasi gemilang Evi dimulai pada debutnya dalam Pekan Paralimpiade Pelajar Daerah tahun 2014, ketika ia berhasil meraih medali emas dalam nomor lari 100 meter T42.

Prestasinya semakin meningkat pada tahun 2016 ketika ia berhasil meraih dua medali emas dalam Pekan Paralimpiade Nasional di Jawa Barat, dalam nomor lari 100 meter dan lompat jauh. ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel

=========================================================