Mayat Wanita dengan Tangan Terikat Ditemukan di Kebun Sawit PTPN 2

mayat wanita
Warga di Desa Mulyorejo, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, pada Sabtu, 13 Januari 2024 digegerkan dengan penemuan mayat wanita yang tewas di dalam parit perkebunan kelapa sawit milik PTPN 2. (Beritasatu.com/Panji Satrio)

TIMETODAY.ID – Warga Desa Mulyorejo, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, digegerkan dengan penemuan mayat wanita di parit perkebunan kelapa sawit milik PTPN 2.

Mayat tersebut memiliki luka di wajah dan tangan terikat, yang diperkirakan sebagai korban pembunuhan.

Melansir beritasatu.com, Kepala Dusun 16 Desa Mulyorejo, Indra Saputra, penemuan mayat tersebut pertama kali dilaporkan oleh seorang anak sekolah yang melintas di jalan perkebunan sawit, Sabtu (13/1/2023) sekitar pukul 12.30 WIB. Temuan ini segera dilaporkan kepada warga dan pihak Kepolisian Sektor Sunggal.

Advertisement

Wanita tersebut ditemukan dengan tangan terikat menggunakan tali plastik, wajah tertutup kain putih, dan mengalami luka-luka yang mengakibatkan pendarahan. Mayat tersebut ditemukan hampir telanjang.

Baca Juga :  Kecelakaan Kereta Api Turangga-Bandung Raya Disorot Media Asing

“Kemungkinan besar korban pembunuhan, berusia sekitar 40 tahun. Wajahnya tertutup kain putih, tangan terikat dengan tali plastik, dan pakaian terbuka hingga lutut. Wajahnya terluka di bagian perut dengan memar. Identitasnya tidak diketahui, kami telah menanyakan kepada warga sekitar, namun tidak ada yang mengenalnya,” terang Indra.

Petugas Kepolisian Sektor Sunggal bersama tim Inafis Polres Kota Besar Medan segera turun ke lokasi setelah menerima laporan, melakukan olah tempat kejadian perkara, dan memeriksa sejumlah saksi di sekitar lokasi.

Sementara itu, Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Kota Besar Medan, Komisaris Polisi Jama Kita Purba, memastikan bahwa mayat wanita tersebut ditemukan dengan luka-luka yang mengindikasikan pembunuhan. Kasus ini masih dalam tahap penyelidikan.

Baca Juga :  Pemkab Bogor dan Perwakilan Transporter Angkutan Tambang Sepakati 8 Hal

“Mayat ini memiliki beberapa luka di bagian badan dan kepala. Kami telah membentuk tim untuk menyelidiki kasus ini, dan kami memohon doa agar kasus ini dapat terungkap dengan cepat,” ujar Jama di lokasi kejadian.

Setelah tim Inafis Polrestabes Medan melakukan identifikasi, mayat wanita tanpa identitas itu dibawa dengan menggunakan mobil ambulans menuju Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk dilakukan autopsi.

Saat ini, Satuan Reserse Kriminal Polres Kota Besar Medan bersama Unit Reskrim Polsek Sunggal telah membentuk tim gabungan untuk menyelidiki kasus ini. ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp TIMETODAY WA CHANNEL

=========================================================