Siap Menangkan Prabowo-Gibran, Rudy Susmanto Sapa Warga Sukaraja

Rudy Susmanto
Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) untuk pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto, tengah melakukan kegiatan sosialisasi dan konsolidasi untuk meraih dukungan di Bumi Tegar Beriman, Senin (8/1/2024).

TIMETODAY.ID – Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) untuk pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto, tengah melakukan kegiatan sosialisasi dan konsolidasi untuk meraih dukungan di Bumi Tegar Beriman.

Sosialisasi ini okus di Kampung Pabuaran RT 5, RW 2, Desa Cimandala, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor.

Dalam acara tersebut, Rudy Susmanto menyatakan optimisme untuk meraih dukungan sebesar 90 persen suara bagi pasangan Calon Presiden nomor 2 tersebut.

Advertisement

Pada konsolidasi di Kampung Pabuaran, Rudy mengungkapkan komitmennya untuk mencapai target yang sejalan dengan pernyataan Prabowo di Stadion Pakansari, di mana Prabowo menargetkan kemenangan sebesar 90 persen di Kabupaten Bogor.

Rudy menekankan pentingnya kerja keras dan dukungan bersama dari semua pihak untuk mencapai tujuan tersebut.

Baca Juga :  Sempur Diterjang Longsor, Dedie Rachim Gercep Tinjau Lokasi
Rudy Susmanto
Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) untuk pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto, tengah melakukan kegiatan sosialisasi dan konsolidasi untuk meraih dukungan di Bumi Tegar Beriman, Senin (8/1/2024).

“Untuk target sendiri sesuai dengan yang diucapkan Pak Prabowo di Stadion Pakansari, beliau mentargetkan untuk di Kabupaten Bogor menang 90 Persen. Nah ini memerlukan kerja keras dan dukungan bersama-sama dari semua pihak,” kata Rudy kepada wartawan, Senin (8/1/2024).

Sebagai Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy menjelaskan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk meyakinkan masyarakat agar mendukung dan memilih Prabowo-Gibran pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Selain itu, Rudy juga menyoroti pentingnya sosialisasi dan konsolidasi untuk memperkuat posisi Prabowo-Gibran di Kabupaten Bogor. Kegiatan serupa dilakukan di beberapa lokasi di Kecamatan Sukaraja pada pekan kedua bulan Januari.

Rudy menambahkan bahwa pihaknya akan mengunjungi seluruh desa di Kecamatan Sukaraja, dan rencananya akan selesai pada hari Rabu. Proses kunjungan akan diulang kembali di akhir Januari atau awal Februari.

Baca Juga :  Hendak Buka Konter, Wanita di Bogor Ditodong Pria Bercelurit

Rudy yang sekaligus menjabat sebagai Wakil Ketua Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Gerindra itu menyoroti pernyataan Prabowo pada debat Pilpres yang diadakan pada Minggu malam, 7 Januari lalu.

Kata Rudy, bahwa ucapan dan perilaku Prabowo selaras, serta menekankan bahwa Prabowo Subianto merupakan seorang negarawan yang tidak hanya memikirkan dirinya sendiri, melainkan telah selesai dengan kehidupannya dan berkomitmen untuk menyumbangkan dan mewakafkan harta miliknya demi pembangunan Indonesia. ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp TIMETODAY WA CHANNEL

=========================================================