Siswa SMK Dapat Edukasi HIV/AIDS Dari RSUD Leuwiliang

RSUD-LEUWILIANG_7
Bahkan ia meminta agar para siswa dapat memberikan dukungan kepada orang-orang yang telah terpapar HIV/AIDS. (FOTO : IST)

TIMETODAY.ID – Untuk mengantisipasi menularan penyebaran penyakit HIV/AIDS dikalangan remaja, RSUD Leuwiliang memberikan edukasi tentang pengenalan HIV/AIDS serta pentingnya menjaga kesehatan reproduksi kepada siswa SMK Matusha Dwi Elang.

Eduksasi tersebut disampaikan langsung oleh dr Diah Kusuma yang merupakan penanggungjawab Poli Sahabat atau poli khusus HIV/AIDS pada RSUD Leuwiliang.

Dalam edukasi tersebut Dokter Diah mengatakan, agar para siswa SMK Matusha Dwi Elang mewaspadai penularan HIV/AIDS. Bahkan ia meminta agar para siswa dapat memberikan dukungan kepada orang-orang yang telah terpapar HIV/AIDS.

Advertisement
Baca Juga :  Paripurna "Final" Untuk Ronny Sukmana

Sejauh ini, lanjut Diah, banyak masyarakat yang enggan terbuka jika sudah terpapar HIV. Hal itu lantaran para penyadang HIV/AIDS kahwatir dikucilkan di lingukangannya.

“Bukan hanya terbuka, terkadang mereka enggan berobat karena takut dijauhi juga oleh orang-orang disekitarnya,” paparnya.

Baca Juga :  RSUD Leuwiliang Berikan Edukasi Sikancil di Area Poliklinik Anak

Tak hanya diberikan edukasi soal bahaya penularan penyakit HIV/AIDS, para SMK Matusha Dwi Elang juga diajak berdialog bersama para aktifis Female Plus yang melakukan pendampingan kepada pasien di RSUD Leuwiliang. ***

 

=========================================================