Persiraja Banda Aceh Taklukan Persikabo 1973 dalam Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025

Persikabo 1973
Persikabo 1973 kembali menelan pil pahit dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025 setelah takluk 2-4 dari Persiraja Banda Aceh di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, pada Minggu (15/9/2024).

TIMETODAY.IDPersikabo 1973 kembali menelan pil pahit dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025 setelah ditaklukan 2-4 dari Persiraja Banda Aceh di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Minggu (15/9/2024).

Sejak awal pertandingan, kedua tim bermain cukup seimbang, mengandalkan penguasaan bola di lini tengah. Pada menit ke-20, Persikabo 1973 berupaya mencetak gol melalui tendangan Fareed Sadat, namun kiper Persiraja, Rafli Mahreza, berhasil menepis peluang tersebut.

Tak lama berselang, pada menit ke-26, Persiraja membalas serangan dengan sepakan keras dari Corfe Deri Antony yang sayangnya melambung tinggi di atas gawang.

Advertisement
Baca Juga :  Jadwal Siaran Langsung Indonesia Hadapi Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Menjelang akhir babak pertama, Laskar Padjajaran sempat mencetak gol lewat aksi Fareed pada menit ke-41, namun gol tersebut dianulir oleh wasit karena terjebak offside. Babak pertama pun berakhir tanpa gol, 0-0.

Memasuki babak kedua, Persiraja Banda Aceh bermain lebih agresif. Mereka nyaris mencetak gol pada menit ke-54 dan 57, hingga akhirnya Andik Vermansah memecah kebuntuan dengan gol pada menit ke-62.

Serangan Persiraja terus berlanjut dengan tambahan tiga gol cepat: dua gol dari Corfe Deri Antony di menit ke-72 dan 77, serta satu gol dari Miftahul Hamdi di menit ke-74.

Baca Juga :  Siap Menangkan Prabowo-Gibran, Rudy Susmanto Sapa Warga Sukaraja

Persikabo 1973 akhirnya berhasil mencetak gol pada menit ke-87 melalui aksi Fareed Sadat, mengubah skor menjadi 1-4. Di menit-menit akhir, Leo Lelis kembali memperkecil ketertinggalan dengan golnya di menit ke-93, namun pertandingan berakhir dengan skor 2-4 untuk kemenangan Persiraja Banda Aceh.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel

=========================================================