Ada Penataan Area Puncak Tahap 2, Pengguna Jalan Diimbau Gunakan Jalur Alternatif

penataan area Puncak
Ratusan Lapak PKL Puncak Bogor Rata dengan Tanah Diwarnai Tangis. (Instagram/@infopuncak.bgr)

TIMETODAY.ID – Dalam upaya pelaksanaan penataan area Puncak tahap kedua yang berlangsung di jalur utama Puncak,  Dinas Perhubungan (Dishub) mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk menggunakan jalur alternatif guna menghindari kepadatan arus lalu lintas.

Penataan yang akan dilakukan pada Senin (26/8/2024) mendatang ini diperkirakan akan menyebabkan kemacetan yang cukup signifikan di jalur utama Puncak.

Baca Juga :  Pemkab Bogor Raih Juara Terbaik Pertama Standar Pelayanan Minimal (SPM) Awards Tahun 2024 Tingkat Nasional

Oleh karena itu, pengguna jalan yang akan mengarah ke Cianjur atau Bandung diharapkan memilih jalur alternatif melalui Jonggol atau Sukabumi.

Advertisement

Pengalihan ini bertujuan untuk mengurangi kepadatan dan memperlancar arus lalu lintas selama proses penataan berlangsung.

Petugas dari Dishub Kabupaten Bogor bersama aparat terkait akan disiagakan di beberapa titik untuk memberikan arahan dan pengaturan lalu lintas bagi para pengguna jalan.

Baca Juga :  Strategi Pendidikan Pencegahan Korupsi di Lingkungan Pemda dan Masyarakat

Dengan adanya himbauan ini, diharapkan masyarakat dapat merencanakan perjalanan mereka dengan lebih baik dan mengikuti arahan yang diberikan demi kelancaran bersama.

Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui media sosial resmi Pemkab Bogor. ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

=========================================================