Gagal Nyalip, Pengendara Motor Trail Adu Banteng di Bogor, 1 Tewas

motor trail adu banteng
Ilustrasi/freepik.com

TIMETODAY.ID – Dua unit sepeda motor trail adu banteng di Jalan Raya Tajur, kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor  tepatnya di depan minimarket kawasan setempat. Dalam insiden itu dlaporkan satu orang tewas, sementara lainnya luka-luka.

Kasat Lantas Polresta Bogor Kota, Kompol Ardi Wibowo menyebut kecelakaan itu bermula saat kendaraan sepeda motor Kawasaki KLX 150S hendak mendahului kendaraan di depannya, karena terlalu melambung ke arah kanan kemudian masuk ke jalur berlawanan sehingga menabrak kendaraan sepeda motor yang datang dari arah Sukasari menuju arah Ciawi.

Baca Juga :  Irwan Mussry, Suami Maia Estianty Terlibat Kasus Gratifikasi Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta

“Identitas korban pengendara kendaraan sepeda motor Kawasaki KLX 150S dengan No Pol F-2683-CM bernama Hirawan Dwi wibasono, korban selanjutnya bernama M.Heru yang merupakan pengendara sepeda motor Kawasaki KLX 150H dengan No.Pol F-5427-FHG dan Nur Cahya,” beber Ardi kepada timetoday.id, Kamis (11/7/2024).

Advertisement

Untuk pengendara bernama Heru, sambung Ardi meninggal dunia di lokasi kejadian, sedangkan penumpang bernama Nur Cahya dan Hirawan hanya mengalami luka-luka dan mendapatkan perawatan di RSUD Ciawi dan di Rumah Sakita Juliana.

Baca Juga :  Sapa Warga Jampang, Calon Wakil Bupati Jaro Ade Janjikan Tambahan Modal dan Pelatihan Bagi Pelaku UMKM

Ardi menduga saat mengendarari motor, korban dalam pengaruh pengaruh minuman keras (miras). Saat ini masih dalami oleh penyidik untuk pemeriksaan saksi-saksi.

“Informasi awal dari anggota di TKP, terindikasi tercium alkohol, namun demikian masih didalami oleh penyidik utk pemeriksaan saksi-saksi,” tuntasnya,” (cr1)

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel

=========================================================