TIMETODAY.ID – Warga Jabodetabek memiliki kesempatan untuk ikut program mudik gratis yang diselenggarakan oleh PT Pegadaian dan memiliki beberapa tujuan mudik di pulau Jawa.
Informasi mengenai program mudik gratis ini diumumkan melalui akun resmi Instagram Pegadaian. Pegadaian memberikan semua persyaratan dan tujuan perjalanan mudik dalam program tahun ini.
Partisipasi dalam program ini terbuka bagi nasabah Pegadaian maupun non-nasabah. Bagi yang berminat, pendaftaran dapat dilakukan secara online mulai Rabu 13 Maret 2024 hingga 15 Maret 2024. Berikut adalah rangkumannya:
Link Pendaftaran
www.mudikasyikpegadaian2024.com
Tanggal dan Lokasi Keberangkatan
5 April 2024, pukul 09:00 WIB
Lokasi Keberangkatan
Kantor Cabang Pegadaian Kebon Nanas
Tujuan Mudik:
- Purwokerto, melalui GT Slawi – Prupuk – Bumiayu – Ajibarang – Purwokerto
- Semarang 1, melalui GT Kaliwungu – GT Ungaran – Salatiga
- Semarang 2, melalui GT Kendal – GT Krapyak – Demak – Kudus
- Solo, melalui GT Boyolali – Kertosuro – Solo
- Madiun, melalui GT Ngawi – Maospati – Madiun
- Surabaya, melalui GT Jombang – GT Mojokerto – GT Waru Surabaya – Terminal Bungurasih
- Yogyakarta 1, melalui Jalur Utara, Klaten – Sleman – Yogyakarta
- Yogyakarta 2, melalui Jalur Selatan, Gombong – Kebumen – Kutoarjo – Purworejo – Wates – Yogyakarta
- Gresik, melalui Pati – Rembang – Tuban – Lamongan – Gresik
- Pekalongan, melalui GT Palimanan – GT Brebes – GT Pemalang – GT Pekalongan
Persyaratan:
- Peserta harus berdomisili di Jabodetabek
- Bagi nasabah, peserta harus menyertakan No. CIF atau nomor nasabah
- Peserta harus dalam kondisi sehat jasmani dan rohani
- Peserta harus terdaftar dalam Kartu Keluarga
- Jumlah anggota keluarga yang ikut maksimal 4 orang, terdiri dari dua orang dewasa dan dua orang anak. Bayi di bawah 6 bulan (tidak memerlukan tempat duduk) tidak perlu mendaftar
- Tiket tidak dapat dialihkan kepada orang lain
- Jika batal, peserta tidak dapat mengikuti program serupa di tahun berikutnya
- Peserta harus mengikuti akun Instagram Pegadaian @pegadaian_id dan @tjslpegadaian
- Bersedia menerima informasi dari Pegadaian dan Kementerian BUMN melalui WhatsApp. ***
Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel