KOLAM IKAN
Manfaat kolam ikan dalam rumah bukan hanya nilai estetika saja, namun juga mampu menunjang kesehatan mental. Berbagai upaya dilakukan untuk dapat menghadirkan suasana yang nyaman dan indah di rumah.

TIMETODAY.ID – Manfaat kolam ikan dalam rumah ternyata bukan hanya untuk nilai estetika saja, namun juga mampu menunjang kesehatan mental. Berbagai upaya dilakukan untuk dapat menghadirkan suasana yang nyaman dan indah di rumah.

Penggunaan berbagai furniture dan pemilihan warna yang tepat akan membuat rumah terasa menyenangkan.

Kolam ikan mampu membuat desain rumah lebih enak dipandang, memberikan kesan alami yang lebih kuat dan mampu memberikan kesegaran suasana.

Manfaat Kolam Ikan Dalam Rumah

Advertisement

Kolam ikan mampu memberikan nuansa alam di rumah, apalagi jika dikombinasikan dengan bebatuan alam tentu terlihat lebih indah.

Komponen ini bisa menjadi hiasan interior yang indah. Tidak heran jika kolam ikan sering menjadi spot favorit keluarga.

Kehadiran kolam ikan didalam rumah mampu memberikan pengaruh yang cukup besar bagi kehidupan sehari-hari.

Kolam ini mampu memberikan suasana yang nyaman, menjaga Kesehatan jiwa dan memelihara keseimbangan hidup.

Selain itu, ada juga beberapa manfaat kolam ikan dalam rumah yang lainnya berikut ini.

1. Meningkatkan Kesehatan Jiwa

Lelah dengan aktivitas yang dilakukan setiap hari membuat jenuh. Hal tersebut dapat diatasi dengan meletakkan kolam ikan di dalam ruangan sehingga dapat menjadi hiburan saat lelah. Dengan adanya kolam ikan Anda bisa memelihara kesehatan jiwa secara lebih optimal.

Selain mengatasi lelah, kolam ikan mampu memberikan suasana yang baik sehingga dapat membangun pikiran yang lebih positif. Dengan begitu Anda bisa terhindar dari depresi. Memiliki pikiran yang positif dapat membuat Anda lebih bersemangat dalam menjalani hidup.

2. Menghidupkan Suasana Rumah

Kolam ikan yang diletakkan di dalam ruangan akan meningkatkan keindahan sehingga lebih nyaman dilihat. Selain itu, kehadiran suara air yang  dapat  menenangkan suasana membuat keharmonisan lingkungan hidup sangat terasa.

Baca Juga :  Inilah Manfaat Bunga Kantil untuk Kesehatan yang Perlu Diketahui

Kondisi tersebut akan membantu Anda untuk menjaga mood agar tetap baik. Menatap pergerakan ikan akan membuat Anda memahami ekosistem hewan dan meningkatkan suasana hati agar tetap ceria.

Baca Juga :  Manfaat Cicak Kering Sebagai Obat Tradisional

3. Membantu Mengatasi Stres

Manfaat kolam ikan air tawar sangatlah beragam, salah satunya adalah mengurangi stress. Aktivitas harian yang padat mampu membuat seseorang rentan mengalami stres.

Namun dengan adanya kolam ikan di dalam rumah mampu memberikan rasa tenang dan nyaman. Suara gemericik air dan Gerakan ikan yang saling berinteraksi membuat suasana menjadi menenangkan.

Kolam ikan mampu menyegarkan pikiran dan membuang segala pikiran negatif. Anda bisa memberi makan ikan ketika merasa suasana hati kurang baik. Kegiatan tersebut akan membuat Anda merasa lebih senang.

4. Memberikan Kedamaian

Suara air yang mengalir secara tidak langsung mampu memberikan kedamaian bagi yang mendengarnya. Ketenangan tersebut tercipta secara sederhana dan terdengar indah di telinga.

Memiliki kolam ikan di rumah mampu memberikan rasa tenang dan damai bagi seluruh penghuni. Dengan begitu Anda bisa menjalani aktivitas harian dengan lebih bersemangat dan tenang.

Gerakan ikan yang menawan membuat rumah terasa indah dan mampu memberikan energi positif yang membuat hati terasa damai. Tanpa perlu keluar rumah dan menikmati hiburan di luar, Anda bisa menikmati hiburan melalui kolam ikan.

5. Meningkatkan Nilai Estetika Rumah

Memiliki kolam ikan di dalam rumah akan membuat desain terlihat lebih indah. Suasana di dalam rumah akan terlihat lebih indah di padang. Bahkan Ketika Anda jenuh, bisa mendekati kolam ikan untuk mendapatkan energi positif.

Baca Juga :  Cabuli Anak di Bawah Umur, Anak Anggota DPRD Labura Ditangkap

Suasana alam yang indah dan menyegarkan mampu membuat hati terasa lebih senang dan tenang. Apalagi jika Anda membuat dekorasi yang indah untuk kolam ikan tersebut, tentu semakin indah dilihat.

Baca Juga :  5 Makanan Khas Jepang yang Diyakini Membuat Umur Panjang

Untuk meningkatkan suasana asri di rumah, Anda bisa menempatkan kolam ikan bersama dengan tanaman lain sehingga lebih terasa segar dimata.

Apabila ada tamu, kolam ikan bisa menjadi spot terbaik untuk berkumpul.

Buatlah spot duduk yang agak luas di sekitar kolam untuk memberikan ruang bagi tamu dan pemilik rumah menghabiskan waktu bersama.

6. Melestarikan Lingkungan

Memiliki kolam ikan di rumah dapat mengajarkan anak tentang pentingnya melestarikan lingkungan dan memelihara hewan. Hal ini bisa dijadikan bahan sebagai pembelajaran bagi anak.

Anak-anak bisa memahami tentang alam secara langsung dan bisa ikut terjun langsung memeliharanya dengan cara memberikan makan, membersihkan kolam dan lain sebagainya.

Hal ini sangat penting untuk melatih empati Anak terhadap lingkungan. Dengan begitu anak bisa memiliki tingkat kepedulian yang lebih tinggi terhadap lingkungan sekitarnya.

7. Bermanfaat Bagi Tumbuhan Sekitar

Manfaat air kolam ikan bagi tanaman adalah merangsang pertumbuhannya sehingga berjalan lebih cepat dan berkualitas.

Air dari kolam ikan, apalagi yang sudah berwarna hijau mengandung banyak nutrisi bagi tanaman. Air yang berasal dari kolam ikan memiliki kandungan fosfor dan nitrogen yang baik untuk membantu pertumbuhan tanaman.

Kandungan nitrogen tersebut mampu merangsang pertumbuhan batang, daun hingga cabang pada tumbuhan.

Manfaat kolam ikan dalam rumah ternyata bukan hanya berlaku bagi para penghuni saja, namun juga untuk tumbuhan yang berada di sekitarnya. (*)

=========================================================