Warga Parungpanjang Sambut Hangat Jaro Ade, Serukan Partisipasi Pemilih di Pilkada Bogor 2024

Jaro Ade
Calon Wakil Bupati Bogor, Jaro Ade hadiri deklarasi relawan "Parungpanjang Rudy - Jaro Ade (Paruja) Ngahiji, Selasa (5/11/2024).

TIMETODAY.ID – Calon Wakil Bupati Bogor, Jaro Ade, disambut dengan penuh antusias oleh masyarakat Desa Parungpanjang, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor. Kedatangan Jaro Ade pada deklarasi relawan “Parungpanjang Rudy – Jaro Ade (Paruja) Ngahiji” berlangsung meriah dan menunjukkan dukungan kuat dari warga setempat.

“Menyaksikan antusiasme masyarakat Parungpanjang, saya berharap tingkat partisipasi pemilih pada 27 November 2024 mendatang dapat mencapai lebih dari 90 persen,” ucap Jaro Ade dalam sambutannya, Selasa (5/11/2024).

Baca Juga :  Syarat dan Link Pendaftaran PPDB Online Jenjang SMP Kota Bogor

Menurut Jaro Ade, Parungpanjang, yang menjadi kawasan dengan banyak perusahaan tambang, seharusnya bisa lebih memaksimalkan penyerapan tenaga kerja untuk warga sekitar guna menurunkan angka pengangguran di Kabupaten Bogor.

Advertisement

Selain itu, ia menyoroti kebutuhan mendesak masyarakat di ujung Kabupaten Bogor ini, terutama akses layanan administrasi dan fasilitas kesehatan.

“Kita perlu rumah sakit pemerintah di Parungpanjang, agar masyarakat tidak perlu jauh-jauh ke Tangerang untuk mendapatkan perawatan medis,” lanjutnya.

Baca Juga :  Calon Wakil Bupati Bogor Jaro Ade Serahkan Bibit Pohon Ki Menyan untuk Lestarikan Gunung Menyan

Di akhir sambutan, Jaro Ade mengajak warga Parungpanjang untuk menggunakan hak pilihnya pada Pilkada 27 November 2024.

“Ingat, satu suara Anda sangat penting untuk menentukan arah pembangunan Kabupaten Bogor dalam lima tahun ke depan,” tutup Jaro Ade.***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel

=========================================================