Habib Bahar Sampaikan 2 Wasiat untuk Jokowi Jelang Akhir Jabatan

Habib Bahar
Penceramah Habib Bahar bin Smith . Foto : Ist.

TIMETODAY.ID – Penceramah Habib Bahar bin Smith menyampaikan dua wasiat kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang akan mengakhiri masa jabatannya pada Oktober mendatang.

Dikutip timetoday.id, Rabu (25/9/2024) dalam pernyataannya melalui kanal YouTube, Bahar mengingatkan Jokowi untuk melakukan dua hal sebelum meninggalkan jabatannya.

Pertama, Bahar meminta agar Jokowi berterima kasih kepada rakyat Indonesia yang telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk memimpin selama dua periode.

Advertisement

“Sampaikan terima kasih kepada seluruh bangsa Indonesia yang telah mempercayakan kepemimpinan selama 10 tahun,” ujarnya.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Pakai Dasi Kuning Saat Lawatan Kenegaraan di Jepang, Kode Dukungan Partai Golkar?

Kedua, Bahar menekankan pentingnya Jokowi untuk meminta maaf kepada rakyat atas kebijakan-kebijakan yang mungkin telah merugikan mereka.

Bahar menyarankan agar permintaan maaf tersebut mencakup kesalahan yang tampak maupun yang tidak terlihat selama masa jabatannya sebagai Presiden Republik Indonesia.

“Minta maaflah atas kebijakan yang mungkin menyengsarakan rakyat dan membuat mereka menderita,” tambahnya.

Baca Juga :  Wajib Menangkan Rudy Susmanto – Jaro Ade di Pilkada Kabupaten Bogor 2024, Decan : Yang Tidak Menjalankan Akan Kena Sanksi

Selain itu, Bahar mengutip Hadis Nabi Muhammad SAW yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari, mengingatkan bahwa setiap pemimpin akan dimintai pertanggungjawaban atas apa yang dipimpinnya.

Ia memperingatkan agar Jokowi tidak kehilangan pahala di akhirat karena aduan dari rakyat yang merasa dizalimi selama masa kepemimpinannya. ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel

=========================================================