TIMETODAY.ID – Paralympics atau Paralimpiade adalah ajang olahraga internasional yang diselenggarakan bersamaan dengan Olimpiade.
Namun, Paralimpiade khusus diperuntukkan bagi atlet penyandang disabilitas. Acara ini selalu berlangsung di tahun yang sama dengan Olimpiade.
Misalnya, pada tahun ini, Olimpiade Paris 2024 diadakan pada Juli-Agustus, diikuti oleh Paralimpiade Paris 2024 yang berlangsung pada Agustus-September.
Sejarah dan Perkembangan Paralimpiade
Menurut situs resmi Olimpiade, Paralimpiade dimulai pada tahun 1948 ketika Sir Ludwig Guttmann mengadakan kompetisi olahraga untuk 16 veteran Perang Dunia II dengan cedera tulang belakang di Stoke Mandeville, Inggris.
Empat tahun kemudian, atlet dari Belanda turut berpartisipasi, dan inilah awal mula terbentuknya Gerakan Paralimpik internasional, yang dikenal sebagai Paralympic Movement.
Pada 29 Juli 1948, bertepatan dengan Upacara Pembukaan Olimpiade London, Dr. Guttmann mengadakan pertandingan pertama untuk atlet disabilitas kursi roda, yang dinamakan Stoke Mandeville Games, menjadi tonggak penting dalam sejarah Paralimpiade.
Paralimpiade pertama kali diadakan pada tahun 1960 di Roma, Italia, segera setelah Olimpiade. Kompetisi ini melibatkan 400 atlet dari 23 negara yang bertanding dalam delapan cabang olahraga.
Sejak saat itu, Paralimpiade diadakan setiap empat tahun, bersamaan dengan Olimpiade. Paralimpiade telah berkembang menjadi salah satu ajang olahraga terbesar di dunia dan berperan penting dalam mendorong inklusi sosial.
Pada tahun 1976, Paralimpiade Musim Dingin pertama diadakan di Swedia, yang juga diselenggarakan setiap empat tahun.
Mulai Paralimpiade Musim Panas di Seoul 1988 dan Paralimpiade Musim Dingin di Albertville 1992, acara ini diadakan di kota yang sama dengan Olimpiade, berkat kerjasama antara Komite Paralimpiade Internasional (IPC) dan Komite Olimpiade Internasional (IOC).
Untuk tahun 2024, Paralimpiade Paris akan diadakan setelah Olimpiade Paris, dari 28 Agustus hingga 8 September 2024.***
Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel