TIMETODAY.ID – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor telah memetakan 24 kecamatan rawan bencana di wilayahnya.
Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Bogor, Agus Suyatna, mengatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan langkah antisipasi jika terjadi bencana saat Pilkada 2024.
“Kami sudah memetakan titik-titik rawan bencana, terutama di wilayah Bogor Timur, Selatan, dan Barat,” ujar Agus, Senin (11/11/2024).
Agus merinci kecamatan rawan bencana, termasuk Cigudeg, Sukajaya, Pamijahan, Leuwiliang, Sukamakmur, Jonggol, serta wilayah selatan seperti Ciawi, Megamendung, Cisarua, Cijeruk, Caringin, dan Tamansari. Jenis bencana yang berpotensi terjadi di wilayah ini antara lain longsor, banjir, dan angin kencang.
BPBD Kabupaten Bogor juga telah menyiapkan Tim Reaksi Cepat (TRC) yang akan disiagakan di seluruh wilayah Kabupaten Bogor demi kelancaran Pilkada 2024.
Selain itu, BPBD telah mengeluarkan surat edaran terkait antisipasi bencana alam mengingat cuaca ekstrem yang sedang terjadi, dan memastikan Tempat Pemungutan Suara (TPS) berada di lokasi yang aman.
“Kami mengimbau agar masyarakat tetap waspada dan berhati-hati selama pesta demokrasi berlangsung,” tambah Agus. ***
Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel