5 Parfum dengan Aroma Fresh dan Ringan untuk Kamu yang Aktif Berolahraga

parfum
Foto : Ilustrasi/freepik.com

TIMETODAY.ID –  Ingin tetap wangi saat berolahraga tanpa mengganggu orang lain? Berikut beberapa rekomendasi parfum yang memiliki aroma ringan dan tidak berlebihan!

Bagi kamu yang sering berolahraga di ruangan tertutup seperti gym, studio yoga, atau pilates, pasti paham betul sensasi tidak nyaman ketika seseorang memakai parfum yang aromanya terlalu kuat.

Meskipun tidak ada salahnya menggunakan parfum saat berolahraga, memilih aroma yang lembut dan tidak mengganggu orang di sekitarmu adalah keputusan bijak, terutama saat berada dekat dengan orang lain dalam waktu yang lama.

Advertisement

Simak rekomendasi parfum berikut yang wanginya lembut dan sopan di hidung!

Un/Usual Smells Like Nothing

Parfum ini tidak akan membuat orang di sekitarmu terganggu dengan aroma yang berlebihan. Wanginya ringan, segar, dan menenangkan.

Dengan top notes beraroma ozonic dan mid notes floral, parfum ini menyajikan kesegaran yang halus.

Base notes-nya terdiri dari synthetic musk, iso E super, dan ambroxide, menciptakan kesan akhir yang lembut dan menyatu dengan tubuh. Kamu bisa memakainya sendiri atau melapisinya dengan parfum lain.

Baca Juga :  Kopi Nako Daur Baur, Coffee Shop Unik dengan Konsep Ramah Lingkungan di Bogor

Mykonos x Niki Cu California Signature

Jika kamu ingin merasakan sensasi olahraga seperti di tepi pantai, parfum hasil kolaborasi Mykonos x Niki Cu ini patut dicoba.

Parfum ini memiliki aroma segar dari mandarin orange dan lemon di top notes-nya, dilanjutkan dengan kombinasi leci, rosemary, lavender, dan aquatic notes di bagian tengah.

Base notes-nya yang terdiri dari tonka bean dan vertiver memberikan kesan hangat yang lembut dan tidak menyengat, sehingga cocok dipakai saat berolahraga.

Alchemist Fragrance Pink Laundry

Untuk para pecinta aroma floral, parfum Pink Laundry dari Alchemist Fragrance bisa menjadi pilihan tepat.

Dengan wangi floral yang elegan namun tetap ringan, parfum ini cocok dipakai saat olahraga.

Aromanya diawali dengan clean aldehydes, chamomile, dan green notes di top notes, kemudian dilanjutkan dengan jasmine, lily of the valley, dan mawar di heart notes, serta ditutup dengan musky notes dan sandalwood di base notes.

Baca Juga :  Resep Telur Puyuh Tumis Kecap

Hint Silk

Parfum ini dilengkapi teknologi AttractScent yang memberikan efek menenangkan dan menarik. Silk dari Hint memiliki aroma yang lembut dan elegan, dengan kombinasi top notes dari bergamot, silk, dan black pepper.

Middle notes-nya terdiri dari orchid dan orange blossom, sedangkan base notes menghadirkan patchouli, cashmere musk, dan white amber. Parfum ini cocok bagi kamu yang suka aroma mewah namun tidak menyengat.

Sansoe Lunae

Jika kamu menyukai aroma manis namun tetap ingin menjaga kesegaran, Sansoe Lunae adalah pilihan yang pas.

Terinspirasi dari kebun yang diterangi cahaya bulan, parfum ini mengombinasikan aroma goji berries, peony, peach, lime, dan sandalwood, menciptakan wangi manis yang ringan dan menyegarkan.

Itulah lima rekomendasi parfum dengan aroma ringan yang cocok untuk kamu gunakan saat berolahraga tanpa membuat orang lain merasa terganggu. ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel

=========================================================