Mendagri Tito Karnavian Tunjuk Bachril Bahri Sebagai Pj Bupati Bogor, Gantikan Asmawa Tosepu

Mendagri
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian resmi mengganti Asmawa Tosepu. Foto : Ist.

TIMETODAY.ID – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian resmi mengganti Asmawa Tosepu dari posisi Penjabat (Pj) Bupati Bogor.

Jabatan tersebut kini dipegang oleh Bachril Bahri, sebagaimana diatur dalam Surat Keputusan Mendagri Nomor 1200.2.1.3-3783 Tahun 2024.

Keputusan tersebut ditandatangani oleh Tito Karnavian pada 19 September 2024 di Jakarta.

Advertisement

Dalam surat tersebut, Asmawa Tosepu, yang juga menjabat sebagai Kepala Biro Umum Sekretariat Jenderal Kementerian Dalam Negeri, diberhentikan dari tugasnya sebagai Penjabat Bupati Bogor, disertai apresiasi atas pengabdiannya selama masa jabatan.

Baca Juga :  Polri Buka Pendaftaran Taruna Akpol 2024, Cek Jadwal serta Syaratnya!

Sementara itu, posisi Penjabat Bupati Bogor diberikan kepada Bachril Bahri, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal Kementerian Dalam Negeri.

Menurut informasi yang diterima, acara serah terima jabatan antara Asmawa dan Bachril akan berlangsung di Aula Barat Gedung Sate, Bandung, pada Jumat, 20 September 2024. Bachril akan memegang jabatan tersebut maksimal selama satu tahun, terhitung sejak pelantikannya. ***

Baca Juga :  Terima Audiensi, Pj. Bupati Bogor Sebut PWI Sebagai Mitra Strategis Sekaligus Kontrol Sosial Kinerja Pemkab Bogor

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News atau via whatsapp timetoday wa channel

=========================================================