Resep Makanan Tradisional Sawut Singkong yang Empuk

sawut singkong

TIMETODAY.ID Sawut singkong atau pasrah adalah salah satu jajanan pasar yang berasal dari Yogyakarta. Makanan ini terbuat dari parutan singkong yang dicampur dengan gula jawa kemudian dikukus.

Sawut singkong ini biasanya disajikan dipagi hari dengan teh hangat. Rasa makanan ini perpaduan antara manis dan gurih karena diberi parutan kelapa diatasnya.

Ada cara membuat sawut singkong agar tidak lembek yaitu jangan gunakan terlalu banyak air. Pastikan, air dalam panci tidak menyentuh kelakat atau sarang panci kukusan atau bisa gunakan sesuai takaran.

Advertisement
Baca Juga :  Resep Ceker Ayam Masak Kecap Bawang

Langsung saja cara pembuatannya seperti apa? Simak langkah-langkah berikut.

Resep sawut singkong empuk 

Bahan: 

  • 1000 gram singkong, kupas, serut kasar
  • 300 gram gula merah, sisir kasar
  • 3 lembar daun pandan, sobek dan ikat
  • Daun pisang secukupnya

Bahan taburan: 

  • 1/2 butir kelapa agak muda, parut memanjang
  • 1/2 sdt garam
  • 2 lembar daun pandan, sobek kemudian ikat

Cara membuat:

  1. Siapkan panci dandang, beri alas daun pisang pada sarangnya, didihkan air dalam dandang.
  2. Campurkan singkong serut dengan gula merah, aduk secara ringan, tidak perlu mengaduk hingga menyatu.
  3. Didihkan air, masukkan ke dalam daun pandan, beri alas daun pisang, kukus sawut selama 30 menit atau hingga matang. Kalau singkong parut sudah agak transparan, angkat dan sajikan secara hangat dengan taburan kelapa parut.
=========================================================