Ini Lagu Terakhir Awak Nanggala 402 Sebelum Menghilang 

TIME TODAY – Pasca dinyatakan tenggelamnya KRI (Kapal Perang Republik Indonesia, red) Nanggala-402, media sosial diramaikan dengan munculnya video yang menampilkan sejumlah awak KRI Nanggala 402. Dalam video berdurasi 22 detik tersebut, para awak kapal selam itu terlihat bernyanyi bersama melantunkan sebuah lagu milik band papan atas beraliran punk, Endang Soekamti berjudul Sampai Jumpa.

Baca juga : Kawanan Copet Diamuk Massa, Polisi : Modusnya Muntah-muntah Dalam Angkot

Mengenakan seragam serba hitam, tampak terdapat 11 awak kompak bernyayi diiringi alat musik gitar. Video itu diambil di dalam kabin kapal. Hal itu diperkuat dengan watermark atau tanda air KRI Naggala 402 yang terpasang di bagian kanan bawah video.

Advertisement

Baca juga : Sempat Diamuk Massa, Komplotan Copet Diringkus Polisi

Baca Juga :  CIA Peringatkan Moskow Jangan Gunakan Nuklir

Belum diketahui kapan video itu direkam. Namun, video itu diunggah langsung oleh vokalis Endank Soekamti, Erik Soekamti lewat akun Instagramnya @erixsoekamti pada Minggu (25/4/2021).

Alhasil, unggahan video yang telah ditonton sebanyak 289.422 dan 995 komentar itu mendapat respon haru dari beberapa netizen. Hampir seluruh netizen membalas video itu dengan emoticon menangis.

Baca juga : Tak Kunjung Pulang, Warga Megamendung Ditemukan Tewas Dalam Sumur

“Tunai sudah janji bhakti, semoga Allah SWT menempatkan mereka di tempat yang sangat indah. Aamiin,” tulis akun @bagusdwimulya mengomentari video tersebut

“Yang tenang menghadap sang kuasa ya abang dan Bapak-bapak komandan. Inshaa Allah, Khusnul khotimah,” tulis akun @alunk_kebot.

Sebelumnya, KRI Nanggala 402 dinyatakan tenggelam. Hal ini diketahui dari peningkatan fase pencarian KRI Nanggala 402 telah naik dari fase submiss (hilang) menuju fase subsunk (tenggelam).

Baca Juga :  Profil Syarifah Fadlun bin Yahya, Istri Habib Rizieq Sihab

Baca Juga : Mencari Rumput Berujung Maut

Baca Juga : Larangan Mudik Matikan Rizki Sopir dan Kernet Bus

Saya atas nama Panglima TNI menyampaikan rasa prihatin yang mendalam. Kita bersama-sama mendoakan supaya proses pencarian ini terus bisa dilaksanakan dan bisa mendapatkan bukti-bukti kuat,” kata Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.

Panglima TNI menjelaskan, operasi Search and Rescue (SAR) telah memasuki hari keempat sejak dinyatakan hilang pada Rabu lalu. Sejak awal, seluruh komponen yang dikerahkan telah bekerja semaksimal mungkin untuk mencari keberadaan kapal selam tersebut. (IG/net)

=========================================================